Kemasan Produk Karmina

Kemasan Produk Karmina

Sabtu, 13 Maret 2010

KARMINA ( Kelompok Wanita Mina Utama )


Abon Lele Special

Ikan adalah salah satu sumber zat gizi penting bagi proses kalangsungan hidup manusia.Manusia telah memanfaatkan ikan sebagai bahan pangan sejak beberapa abad yang lalu.Sebagai bahan pangan ikan mengadung zat gizi utama berupa protein, lemak,vitamin dan mineral.
Sektor perikanan merupakan salah satu faktor penting dalam meningkatkan perekonomian di Indonesia terutama dalam penyediaan lapangan pekerjaan,sumber pendapatan petani dan nelayan pada umumnya,sebagai potensi sumber protein hewani dan sumber devisa Negara. Saat ini jumlah perusahaan yang bergerak dibidang pengolahan ikan ada 25.721 perusahaan, 621 diantaranya mengolah ikan dengan cara dibekukan(Badan Pusat Statistik,2006)
Penanganan ikan setelah penangkapan atau pemanenan memegang peranan penting untuk memperolah nilai jual ikan yang maksimal.
Salah satu usaha pengolahan ikan untuk meningkatkan hasil olahan produk perikanan yang dapat meningkatkan nilai jual produk tersebut yaitu diolah menjadi abon ikan,kripik ikan,baso ikan,nugget ikan.
Salah satu ikan air tawar yang dapat dimanfaatkan sebagai bahan olahan tersebut diatas adalah ikan lele (Clarias Gariepinus )selain karna daging ikan ini mempunyai warna yang sangat putih dan tingkat kekenyalan yang lumayan tinggi, lele juga memiliki banyak keunggulan diantaranya tehnik budidayanya yang mudah,memiliki nilai gizi yang cukup tinggi,juga rasa dagingnya enak.
Komposisi nilai gizi dalam setiap ekor lele yaitu :
Protein 17,37 %
Lemak 4,8 %
Mineral 1,2 %
Air 75,1 %

KELOMPOK WANITA MINA UTAMA

Dibentuk pada tanggal 16 januari 2006 oleh ibu Kades Triasning Sigit Supomo di kampong lele Ds. Tegalrejo Kec.Sawit Kab. Boyolali, dengan jumlah anggota 15 orang terdiri dari ibu-ibu rumahtangga dan seiring dengan perkembangan sekarang sudah menjadi 22 orang. Kegiatan dari Kelompok Wanita Mina Utama adalah mengolah hasil budidaya ikan lele yang sudah lebih dulu terbentuk yaitu kelompok Pengolah Ikan Wanita Mina Utama. Selain dipasarkan dalam bentuk segar ,goreng dan bakar lele juga telah diolah menjadi beraneka macam makanan diantaranya:
1. Abon Lele
2. Kripik lele
3. Kripik kulit lele
4. Baso lele
5. Nugget lele
6. Krupuk lele

MISI KELOMPOK WANITA MINA UTAMA

Selain untuk membantu menambah penghasilan keluarga Kelompak Wanita Mina Utama mempunyai beberapa misi atau tujuan diantaranya ;
· Berusaha mengurangi pengangguran dengan mencipatakan lapanngan pekerjaan sendiri
· Memberdayakan ibu-ibu kususnya di wilayah kampong lele untuk lebih kreatif dan percaya diri dan menambah penghasilan dalam membantu pemerintah untuk pengentasan kemiskinan
· Membantu Program Pemerintah anak/balita sehat agar selalu gemar makan ikan berprotein tinggi

KARMINA ( Kelompok Wanita Mina Utama )

Karmina adalah satu-satunya Merk dari produk olahan Kelompok Wanita Mina Utama dengan DEP.KES.RI.SP NO. 264/11.30/07 tanpa bahan pengawet,higienis,halal,serta menggunakan bahan-bahan berkualitas,sehingga menyuguhkan hasil olahan dengan cita rasa tinggi yang khas kampung lele

PEMASARAN KARMINA

Hasil Produksi Kelompok Wanita Mina Utama (KARMINA) selain sudah tersedia disemua toko oleh-oleh maupun minimarket yang ada diwilayah boyolai juga telah meluas di luar wilayah Boyolai seperti Solo, Yogya, Salatiga, semarang, Jakarta, bahkan pernah sampai di meja makan istana Kepresidenan.
Demikian sekilas tentang Kelompok Wanita Mina Utama dengan beberapa macam olahan makanan yang dihasilkan juga cukup unik untuk diketengahkan, walaupun produk KARMINA ini belum cukup dikenal namun diharapkan mampu menjadi produk andalan dari Kabupaten Boyolali.

KARMINA
Kelompok Wanita Mina Utama
Kampung lele Ds. Tegalrejo Kec. Sawit Kab. Boyolali
Ibu Nining -- Telp. 0816 424 6346
Email : abonlele.karmina@gmail.com

(Terimakasih Kepada PEMKAB Boyolali,Disnakan Boyolali, Deperindagsar Boyolali dan Dinas Koperasi dan UKM Boyolali)

Rasa Manis

Rasa Manis